Akhir pekan atau yang biasa dikenal weekend adalah hari yang sangat ditunggu-tunggu oleh banyak orang terutama para pekerja dan pelajar. Weekend adalah hari terakhir dalam satu pekan yaitu hari ahad. Weekend ini sangat dinanti-nanti karena biasanya semua orang memiliki jadwal libur dari aktivitas normal seperti bekerja dan bersekolah.
Akhir pekan menjadi hari-hari yang menyenangkan karena akhir pekan bisa me-refresh semua kepenatan yang menumpuk dalam pikiran selama weekday atau hari-hari kerja dan sekolah.
Orang-orang menghabiskan waktu akhir pekannya dengan berbagai macam aktivitas dimulai dari yang biasa dilakukan di rumah hingga ke luar kota atau bahkan ke luar negeri. Kira-kira apa saja sih yang biasa mereka lakukan? Lalu apa saja hal-hal yang harus dilakukan ketika weekend atau akhir pekan? Kami telah merangkum beberapa aktivitas yang harus anda lakukan di akhir pekan agar akhir pekanmu dapat berkesan.
- Berkumpul Dengan Keluarga
Kumpul keluarga sangatlah penting dan wajib dilakukan ketika akhir pekan. Jika biasanya seluruh anggota keluarga melakukan aktivitasnya masing-masing, maka di akhir pekan ini adalah waktunya seluruh anggota keluarga dikumpulkan untuk bersenang-senang baik itu mengobrol dan bercerita, minum teh bersama, makan bersama dan hal-hal lainnya yang dilakukan bersama.
Manfaat dari adanya kegiatan kumpul bersama keluarga secara rutin terutama di akhir pekan sangatlah banyak. Diantaranya adalah saling berbagi kasih sayang antar anggota keluarga, bertukar cerita satu sama lain, dan membahas berbagai macam agenda kedepannya. Hal ini akan menambah kesan harmonis dalam rumah tangga dan keluarga.
2. Olahraga
Untuk menunjang aktivitas kita dalam melakukan aktivitas rutin di hari kerja, tentu saja kita harus terus merasa sehat dan bugar. lalu bagaimanakah cara agar tubuh kita tetap sehat dan bugar mengingat sibuknya hari-hari kerja yang kita jalani sehingga tak ada waktu untuk berolahraga? Caranya yaitu dengan memanfaatkan akhir pekan untuk berolahraga.
Di akhir pekan, anda bisa melakukan berbagai macam aktivitas olahraga yang menyenangkan dimulai dari hal terkecil seperti jogging pagi di taman atau di halaman rumah, berenang, push up, dan olahraga lainnya. Hal ini bertujuan agar tubuh kita tetap sehat dan bugar meskipun selalu disibukkan dengan berbagai macam tuntutan pekerjaan.
3.Travelling atau jalan-jalan
Travelling atau jalan-jalan merupakan kegiatan yang wajib anda lakukan di akhir pekan. Travelling bisa memberikan kesegaran kembali pada otak dan tubuh yang merasa penat dan lelah akibat aktivitas di hari kerja. Dengan travelling, kita akan mendapatkan semangat baru untuk melakukan aktivitas di hari kerja berikutnya.
4. Istirahat
Selain melakukan berbagai macam aktivitas yang menyenangkan, istirahat juga dibutuhkan tubuh sehingga istirahat menjadi hal yang harus dilakukan di akhir pekan. Tubuh kita akan merasa lelah karena terlalu banyak bekerja di hari-hari biasa, maka dari itu akhir pekan merupakan waktu yang cocok untuk beristirahat mengumpulkan kembali energi yang terbuang
5.Terapi Dengan Bekam
Setelah bekerja pada weekdays tubuh kita juga perlu adanya recharge tubuh, selain travelling menikmati keindahan alam, men-charge tubuh bisa dilakukan dengan berbekam atau melakukan pijat refleksi.
Berbekam dan pijat refleksi bertujuan untuk melancarkan pembuluh darah, merangsang kinerja saraf, meningkatkan imunitas tubuh, dan membuat tubuh lebih rileks.
Selain aktivitas-aktivitas di atas, menurut anda apa aktivitas lain yang harus dilakukan di akhir pekan? Semoga informasi mengenai aktivitas yang harus kamu lakukan pada akhir pekan di atas dapat bermanfaat bagi kita semua untuk mengisi waktu akhir pekan agar lebih berkesan dan menyenangkan.